Banyak orang meyakini payudara kecil lebihaman dari kanker. Namun menurut ahli kanker, payudara besar maupun kecilsama-sama bisa diserang kanker dan satu-satunya cara mudah untuk mendeteksinyaadalah dengan sering-sering diraba.
Ketua Perhimpunan Ahli Bedah OnkologiIndonesia (PERABOI), dr Sonar Soni Panigoro, SpB(K)Onk mengatakan kankerpayudara paling banyak berasal dari kelenjar payudara. Makin banyakkelenjarnya, otomatis peluang untuk diserang kanker juga semakin besar.
Karenanya tidak salah apabila dikatakan bahwamakin besar ukuran payudara maka risiko kanker juga makin besar. Namun bukan berartipayudara kecil benar-benar aman, sebab kenyataannya laki-laki sekalipun bisakena kanker payudara meski risikonya jauh lebih kecil.
"Laki-laki juga bisa kena, tapi kalaudibandingkan dengan perempuan paling cuma 1:100 karena kelenjarnya tidak berkembang.Jadi sama saja, payudara besar atau kecil tetap harus diperiksa," kata drSonar usai peluncuran Film Televisi tentang kanker payudara, "DeritaDinda" di Hotel Four Seasons.
Cara paling mudah untuk memeriksanya menurutdr Sonar adalah dengan sering-sering meraba payudara, lalu memeriksakannya jikaditemukan ada benjolan. Tidak perlu panik, tidak semua benjolan itu pastikanker karena hanya 1 dari 5 benjolan yang pada akhirnya terbukti sebagaikanker.
Sayangnya, benjolan kanker kadang-kadang baruteraba ketika ukurannya sudah lebih dari 1 cm yang artinya sudah memasukistadium 1. Peluang kesembuhannya tentu masih lebih tinggi dibandingkan jikasudah stadium lanjut, namun tetap saja jaringan kankernya harus dioperasi.
Menurut dr Sonar, peluang kesembuhan yangpaling besar adalah jika kanker ditemukan pada stadium 0 (nol) yakni ketikabelum ada gejala atau benjolan. Pada stadium ini, kanker tidak terdeteksi hanyadengan diraba saja tetapi harus diamati dengan alat khusus.
Pada perempuan di atas usia 40 tahun, deteksidini kanker payudara pada stadium 0 bisa dilakukan dengan pemeriksaan penunjangberupa mamografi. Untuk perempuan yang berusia di bawah 40 tahun, pemeriksaanpenunjang yang digunakan adalah ultrasonografi.