Polisi dikagetkan kemunculan Batman di jalananSilver Spring, Maryland, AS. Lebih kaget lagi, mobil yang dikendarainya tidakmengenakan pelat nomor.
Kontan saja polisi mengejarnya, karena mobiltanpa pelat nomor adalah pelanggaran hukum. Lamborghini itu pun menepi danpengemudinya diminta keluar. Namun, ketika pintu terbuka, polisi kaget bukankepalang. Sebab, pengemudinya mengenakan topeng dan jubah hitam serta simbolkelelawar di dadanya. Siapa lagi dia kalau bukan Batman.
Batman? Ya tokoh rekaan yang hanya ada di filmdan komik itu muncul di jalanan. Tapi tunggu dulu, yang ditilang ini hanyaBatman palsu. Ia hanya mengenakan baju ala Batman untuk membuat anak-anaksenang.
Batman gadungan itu adalah seorang pengusahabernama Lenny Robinson. Pemilik perusahaan Owings Mills itu akhirnya ditilangdengan alasan mengendarai mobil tanpa pelat nomor. Robinson mengaku iaberpakaian seperti itu untuk mengunjungi anak-anak di rumah sakit.